Trawas lebih tepatnya di Desa Ketapanrame Kecamatan Trawas Kabupaten Mojokerto, sekarang telah dibuka tempat untuk bersantai dengan keluarga, berkegiatan di alam terbuka, memanjakan mata dan juga tubuh kita dari hiruk pikuknya dunia. dengan pemandangan di sebelah selatan gunung welirang dan Arjuno, sedangkan di utara menjulang tinggi gunung penanggungan. walupun lebih tinggi gunung di selatan daripada yang sebelah utara sih.
Belum-lah lengkap wisata kita apabila berwisata ke Trawas tetapi tidak mampir ke salah-satu wahana di alun-alun Trawas yang oleh penduduk setempat disebut sebagai "Taman Ghanjaran Ketapanrame", yang menurut ceritanya dulu taman tersebut adalah milik desa yang digunakan untuk menggaji Kepala Desa dan perangkatnya, disewakan atau dikerjakan sendiri, tanah dengkok atau ganjaran sebagai perangkat desa, karena perubahan tata kelola panggajian oleh pemerintah daerah maka daripada menjadi lahan kering tidak terpakai terbersit melalui musyawarah desa maka digunakanlah tanah tersebut menjadi salah satu tempat untuk mendongkrak perekonomian masyarakat. semoga tidak ada pihak-pihak yang menyalahgunakan wewenang tersebut untuk kepentingan pribadi.sehingga menyengsarakan masyarakat.
setiap minggu selalu mengadakan Pasar Minggu Ketapanrame buka mulai jam 06.00 - selesai. ada beberapa fasilitas yang dapat kita nikmati. diantaranya Gazebo, Wahana permainan anak seperti seluncuran, jungkat-jungkit, dll., batu untuk terapi walaupun tidak terlalu panjang, area air mancur, area spot foto, dll
Adapun harga yang kita keluarkan murah meriah yaitu Toilet siap-siap Rp 2.000,- parkir mobil 3.000,- parkir sepeda motor Rp 2.000,- harga makanan mulai Rp 5.000,-
so, buruan kunjungi ya ...
Komentar